Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Harus Kerja Keras, KPU Jatim: Perlu Penanganan Maksimal Distribusi Logistik ke Kepulauan

Foto : ANTARA/Moch Asim

Ketua KPU Provinsi Jawa Timur Choirul Anam (ketiga kiri) di sela "Sosialisasi Tahapan Pengelolaan Logistik Pemilu Tahun 2024" di Surabaya, Jatim, Rabu (4/10/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Surabaya - Harus kerja keras, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur memandang perlu penanganan maksimal untuk distribusi logistik Pemilu 2024, terutama untuk kawasan kepulauan di Madura.

"Di Sumenep saja ada 120 pulau berpenghuni yang penduduknya memiliki hak suara. Nah, distribusi logistik ini menjadi sangat penting dan harus benar-benar aman," ujar Ketua KPU Provinsi Jatim Choirul Anam di selaSosialisasi Tahapan Pengelolaan Logistik Pemilu Tahun 2024di Surabaya, Rabu.

Di sela tahapan pencalonan, kata dia, telah masuk pengadaan logistik untuk tahap kedua.

Pada tahap pertama sudah dilakukan, yakni pengadaan empat jenis logistik, yaitu kotak suara, bilik pemungutan suara, tinta, dan segel yang prosesnya melalui e-katalog.

Di sisi lain, pihaknya juga mengatakan bahwa penetapan daftar calon tetap (DCT) anggota DPRD tingkat provinsi serta Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI pada tanggal 3 November 2023, kemudian pengumumanDCTkepada masyarakat pada tanggal 4 November melalui media cetak, elektronik, dan laman resmi KPU Jatim.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top