
Hari Ini Bekasi Lumpuh, 7 Kecamatan Terendam Banjir
Arsip - Banjir di Perumahan Bumi Nasio Indah, Jati Asih, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (25/2/2020).
Foto: ANTARABEKASI – Banjir merendam sejumlah wilayah di Kota Bekasi, Selasa (4/3). Ketinggian air bahkan mencapai 8 meter di beberapa wilayah.
Hal itu diungkapkan Walikota Bekasi Tri Adhianto saat rapat koordinasi bersama Kemenko PMK, BNPB, Basarnas, BMKG, dan BPBD Jawa Barat, Bogor, dan Banten, Selasa (4/3).
Ia mengungkapkan pagi ini banjir telah meluap hingga ke jalan-jalan arteri. Bahkan telah memasuki gedung pemerintah.
"Sejak semalam sudah mulai terlihat ketinggian air di Kota Bekasi, yang parah itu di sekitar sungai kali Bekasi, pertemuan kali Cikeas dan kali Cileungsi, dan ketinggian ini sangat luar biasa dibandingkan 2016 dan 2020, ketinggiannya luar biasa mencapai 8 meter," ungkap Tri, Selasa (4/3).
Banjir telah merendam permukiman warga dan jalanan. Sebanyak 8 kecamatan terimbas banjir.
“Hari ini Kota Bekasi lumpuh sampai ke jalan utama termasuk kantor pemerintahan sudah mulai masuk air," kata Tri.
Ia mengatakan peringatan evakuasi sudah dirilis sejak semalam. Namun hingga hari ini belum ada data korban jiwa atau jumlah kendaraan dan rumah yang terendam.
BPBD Kota Bekasi mencatat 20 titik di 7 kecamatan Kota Bekasi banjir akibat hujan deras sejak Senin (3/3) sore. Ketinggian air ada yang mencapai 3 meter. Sejumlah warga mengungsi di lokasi pengungsian di Bekasi Utara dan Bekasi Timur.
Warga RT07/RW 19 Kelurahan Kayuringin, Kota Bekasi yang terdampak banjir meminta Pemerintah Kota Bekasi segera menyalakan pompa banjir. Sebab lingkungan tempat tinggal mereka terendam banjir.
Seorang warga mengatakan, di wilayah Kayuringin terdapat rumah pompa. Hanya saja hingga saat ini belum nampak petugas yang mengaktifkan pompa tersebut.
"Kita butuh segera agar pompa penyedot banjir yang ada di Kayuringin diaktifkan. Karena air terus naik kondisinya dan semakin tinggi," kata dia seperti dikutip RRI, Selasa (4/3).
Berita Trending
- 1 Polresta Cirebon gencarkan patroli skala besar selama Ramadhan
- 2 Negara-negara Gagal Pecahkan Kebuntuan soal Tenggat Waktu Laporan Ikim PBB
- 3 Kota Nusantara Mendorong Investasi Daerah Sekitarnya
- 4 Ini Klasemen Liga 1 Setelah PSM Makassar Tundukkan Madura United
- 5 Pemerintah Kabupaten Bengkayang Mendorong Petani Karet untuk Bangkit Kembali
Berita Terkini
-
Penyanyi T Rucira Rilis Single Bertajuk Byar, Sebuah Pencarian yang Berujung ke Dalam Diri
-
Perkuat Pasokan Gas Domestik, PGN Datangkan LNG dari Berau Kaltim
-
Aktivitas Publik Lumpuh Total Akibat Banjir di Bekasi
-
BMKG: Banjir di Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi Adalah Banjir Kiriman
-
Pertandingan Persija Versus PSIS Digelar Sesuai Jadwal Meski Banjir Landa Bekasi