Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hadirkan "Balai Jajanan (Bajaj) 2022", Acara Kuliner dan Budaya Indonesia di Seattle Berlangsung Meriah

Foto : Dok KJRI San Francisco
A   A   A   Pengaturan Font

SEATTLE - Persatuan Mahasiswa Indonesia di Amerika Serikat (Permias) yang berada di Kota Seattle, Amerika Serikat (AS), menggelar kegiatan promosi budaya dan kuliner Indonesia, Balai Jajanan atau dikenal Bajaj, pada 9 April 2022, bertempat di Gym Gereja Indonesian Full Gospel Fellowship (IFGF) Seattle.

Kegiatan Bajaj 2022 tahun ini mengambil tema Kisah Kasih di Indonesia, menghadirkan penampilan seni tari, musik dan drama musikal, sebagai wujud kreativitas mahasiswa dan hasil kolaborasi dengan semua pihak termasuk para pelaku kuliner dan bisnis Indonesia yang ada di Seattle.

Beberapa UMKM masyarakat Indonesia yang ada di Seattle ikut pula mendukug kegiatan Bajaj 2022 ini seperti Indocafe, Trisensa, Admitra, Bag o Crab, TBS, Gorontalo Listrik Perdana, Waroeng Nyonya, dan Made's Tape, Mudika, Coco Pandan dan Indonesian Cultural Association (ICA) Seattle.

Sekitar 12 stand kuliner Indonesia dihadirkan pada acar kuliner tersebut. Setidaknya lebih dari 30 jenis makanan dan jajanan tradisional Indonesia dijual. Mulai dari sate, nasi padang, lontong sayur, kue lapis, es campur, bubur ketan hitam, kue pastel, lumpia dan jenis kue lainnya.

KJRI San Francisco menyampaikan apreasiasi kepada Permias Seattle dan seluruh pihak atas terlaksananya Bajaj 2022 karena turut mempromosikan keberagaman kuliner Indonesia sekaligus menumbuhkan semangat kewirausahaan di kalangan mahasiswa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top