Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

GOR Badminton Kranggan Diresmikan Mantan Kasau, Marsekal TNI (Purn) Fadjar Prasetyo

Foto : istimewa

Peresmian GOR Badminton Kranggan, Minggu (2/6).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Mantan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI (Purn) Fadjar Prasetyo meresmikan sarana olahraga bulutangkis yang sangat representatif yakni GOR Badminton Kranggan di lokasi GOR, dekat Pasar Kranggan, Bekasi, Minggu (2/6).

Menurut siaran persnya, dalam acara peresmian GOR Kranggan ini, ikut memberikan sambutan Ketua Cibubur Motorcycle Community (CMC), Asep Halim dan tetangga GOR yaitu Yayasan Kesejahteraan AU (YSAU), Marsda (Purn) Tri Bowo Budi Santoso.

Peresmian GOR Kranggan ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti. Saat pengguntingan pita dan penandatangan prasasti,Marsekal TNI (Purn) Fadjar Prasetyo didampingiPrincipal dan Pengelola GOR yakni Sigit Winarto (Tothe), Hari Purnomo, dan Bendady.

Marsekal TNI (Purn) Fadjar Prasetyo mengatakan, bulutangkis merupakan salah satu olahraga yang paling digemari masyarakat Indonesia. Karena itu kebutuhan fasilitas GOR yang sangat baik, dibutuhkan masyarakat. Apalagi kesadaran masyarakat untuk hidup sehat dan bugar semakin tinggi, dan olahraga, seperti bulutangkis jadi tambah favourite.

"Selamat kepada PB AB untuk peresmian GOR ke-3 ini, semoga fasilitas ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan masyarakat sekitar dapat memanfaatkan secara maksimal," ujar Marsekal TNI (Purn) Fadjar Prasetyo.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top