Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gerak Cepat, Polisi Tangani Lalu Lintas Dampak Pohon Tumbang Timpa Mobil di Bogor

Foto : ANTARA/HO/Polresta Bogor Kota

Situasi penanganan bersama Satlantas, BPBD, Dishub dan PLN saat pohon tumbang menimpa mobil di Jalan Raya Tajur Kota Bogor, Jawa Barat pada Selasa (23/10/2023) malam.

A   A   A   Pengaturan Font

Kota Bogor - Satlantas Polresta Bogor Kota, Polda Jawa Barat malam ini menangani arus lalu lintas yang sempat terkendala dampak pohon tumbang di Jalan Raya Tajur KM 42 pada Selasa petang.

"Sudah kami tangani bersama Dishub, Koramil, PLN soal pohon tumbang, lalu lintas sudah mulai lancar," kata Kasatlantas Polresta Bogor Kota Galih Apria di Kota Bogor, Selasa.

Galin menuturkan bahwa pada saat kejadian pohon tumbang menimpa mobil mobil Toyota Avanza berwarna abu metalik dengan nomor polisi F 1028 HA saat melintas.

Akibat kejadian ini kaca depan dan kaca samping mobil Avansa itu pecah. Namun demikian, pengendara di dalam mobil selamat dan telah dievakuasi.

Kejadian ini membuat lalu lintas di lokasi melambat karena dahan dan ranting pohon serta mobil yang tertimpa menghalangi kendaraan lain, sehingga banyak kendaraan yang putar balik dan sebagian menunggu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top