Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Gerakan Koperasi

Generasi Muda Mulai Minati Koperasi

Foto : ISTIMEWA

GERAKAN KOPERASI l Menteri Koperasi dan UKM, AAGN Puspayoga (tiga dari kanan) didampingi Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM, Agus Muharam (dua dari kanan), dan Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany, saat peringatan Hari Koperasi Daerah (Harkopda) Kota Tangerang Selatan, di Tangsel, Banten, Minggu (8/10). Puspayoga memberikan apresiasi tinggi kepada Wali Kota Tangsel dan jajarannya, yang mensupport gerakan koperasi di wilayahnya.

A   A   A   Pengaturan Font

TANGERANG SELATAN - Minat generasi muda terhadap koperasi mulai menunjukkan perkembangan yang sangat menggembirakan. Ini mengindikasikan bahwa gerakan koperasi akan semakin berkembang luas di masa depan. Hal tersebut dikatakan oleh Menteri Koperasi dan UKM, AAGN Puspayoga, saat menghadiri peringatan Hari Koperasi Daerah (Harkopda) Kota Tangerang Selatan, di Tangsel, Banten, Minggu (8/10).

Puspayoga mengaku merinding menyaksikan deklarasi pemuda dan pemudi Kota Tangerang Selatan yang menyatakan siap mendukung gerakan koperasi. Ini artinya, mereka menaruh harapan besar pada gerakan koperasi sebagai alat peningkatan kesejahteraan sekaligus pemerataan," katanya. Turut hadir dalam acara itu, di antaranya Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM, Agus Muharam, Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany, dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie.

Dalam kesempatan itu, Menkop dan UKM memberikan apresiasi tinggi kepada Wali Kota Tangsel dan jajarannya yang sangat men-support gerakan koperasi tak hanya untuk masyarakat Tangsel, namun juga sampai ke pelajar dan mahasiswa. Puspayoga menambahkan, minat tinggi generasi muda Tangsel terhadap berkoperasi juga terjadi di sejumlah daerah. Misalnya, saat kunjungannya ke Semarang beberapa waktu lalu, di mana 3.700 dari 4.000 mahasiswa baru Universitas Islam Walisongo Semarang, menyatakan ingin berkoperasi.

"Dengan tingginya minat generasi muda berkoperasi, dan sosialisasi gerakan koperasi secara masif, saya optimistis di masa datang, kontribusi koperasi terhadap PDB (Produk Domestik Bruto) perekonomian Indonesia makin besar," katanya. Per akhir tahun 2016, kata dia, kontribusi koperasi terhadap PDB sudah sebesar 4 persen, atau naik dibanding 2014 yang masih 1,71 persen.

Kenaikan juga terjadi pada rasio wirausaha, dan kini sudah menjadi 3,01 persen (7,8 juta dibanding 2014 yang hanya 1,55 persen). Menurut Puspayoga, dengan berkembangnya koperasi dan UKM akan menjadikan pemerataan kesejahteraan. "Pemerintahan sekarang tak hanya mengejar pertumbuhan ekonomi saja, namun juga berupaya terjadi pemerataan kesejahteraan dan koperasi dan UKM menjadi alat yang cocok untuk terjadinya pemerataan tersebut.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top