Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gencarkan Vaksinasi Lintas Iman, Saatnya Menolong Sesama Tanpa Pandang Latar Belakang Agama

Foto : Istimewa

Prosesi pemakaman lintas iman oleh Muhammadiyah.

A   A   A   Pengaturan Font

"Dalam perspektif ini, maka Muhammadiyah menyelenggarakan vaksinasi dan membantu prosesi pemakaman lintas agama merupakan ikhtiar kolektif kami agar bangsa ini selain mampu mengatasi pandemi dengan kebersamaan dan menjadi momentum merekat persatuan," tutur Haedar.

Jika pandemi telah berakhir, Haedar menegaskan Muhammadiyah akan terus berpandangan inklusif dalam menolong dan membantu kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan. Dari sisi keagamaan, Muhammadiyah juga akan terus konsisten menyebarkan nilai-nilai keagamaan yang wasathiyyah berkemajuan yang dapat merekat persatuan nasional.

"Bangsa Indonesia dengan semangat Bhinneka Tunggal Ika itu bisa berdiri tegak karena persatuan dari seluruh komponen bangsa. Umat Islam sebagai kekuatan mayoritas, menjadi teladan sejak perjuangan kemerdekaan hingga saat ini untuk mengedepankan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan golongan," tutur Haedar.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top