Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gencarkan Sosialisasi Semangat Antikorupsi, Bus KPK Kunjungi Tiga Wilayah di Banten

Foto : ANTARA/HO-Pemprov Banten

OPD Pemprov Banten foto bersama pada pelepasan Bus Antikorupsi KPK 2024 di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Setiabudi Jakarta Selatan, Rabu (22/5/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Serang - Roadshow Bus KPK akan mengunjungi tiga wilayah di Provinsi Banten, yakni Kabupaten Pandeglang, Lebak, dan Kota Serang.

Sekretaris Inspektorat Provinsi Banten Ratu Syafitri Muhayatidi Serang, Jumat (24/5), mengatakan bahwa Provinsi Banten menjadi salah satu dari empat provinsi yang akan menjadi lokasi Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi, Roadshow Bus KPK 2024 yang diselenggarakan oleh KPK.

Disebutkan bahwa provinsi yang dikunjungi, yakni Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Banten.

Untuk di Provinsi Banten, kata dia,Roadshow Bus KPK 2024 akan berkunjung ke Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak, dan Kota Serang. Kepastian tersebutmuncul pada saat seremoni pelepasan Bus Antikorupsi KPK 2024 di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Setiabudi Jakarta Selatan, Rabu (22/5).

"Provinsi Banten siap menerima Roadshow Bus KPK, kami sudah berkoordinasi dengan kabupaten/kota yang akan dikunjungi," ungkapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top