Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gempa Kuat di Afghanistan Barat Tewaskan Sekitar 120 Orang

Foto : AFP/GI/Mohsen Karimi

Warga Sarbuland, sebuah desa di Provinsi Herat, Afghanistan, membersihkan puing-puing dari sebuah rumah yang rusak akibat gempa bumi yang melanda negara itu pada hari Sabtu.

A   A   A   Pengaturan Font

Saat malam tiba di desa Sarboland di distrik Zinda Jan, di pedesaan provinsi Herat, reporter AFP melihat puluhan rumah rata dengan tanah di dekat pusat gempa.

Sekelompok laki-laki dengan sekop menggali tumpukan batu yang hancur sementara perempuan dan anak-anak menunggu di tempat terbuka, rumah-rumah yang hancur memperlihatkan barang-barang pribadi berkibar-kibar ditiup angin kencang.

"Terdengar suara keras dan tidak ada waktu untuk bereaksi," kata Bashir Ahmad (42). "Pada guncangan pertama, semua rumah runtuh."

"Yang ada di dalam rumah, terkubur," ujarnya. "Ada keluarga yang belum kami dengar kabarnya."

Nek Mohammad mengatakan kepada AFP, dia sedang bekerja ketika gempa pertama terjadi sekitar pukul 11.00 waktu setempat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top