Gawat Semoga Tidak Jadi Klaster Baru, Satu Penumpang KM Doro Londa yang Sandar di Bitung Positif Covid-19
Seorang penumpang KM Doro Londa yang turun di Pelabuhan Bitung dites usap antigen oleh petugas kesehatan yang bertugas tak jauh dari dermaga.
Foto: ANTARA/Karel A PolakitanBitung - ????Satu penumpang KM Doro Londa yang sandar di Pelabuhan Bitung, Sulawesi Utara (Sulut) positif COVID-19 setelah melalui tes usap antigen, Rabu (22/12).
"Hari ini ada penumpang yang positif antigen dansudah ditindaklanjuti dengan dikarantina di rumah sakit darurat Sagerat," kata Kepala Puskesmas Papusungan LembehdrBobby C.H. Tapi di usai pemeriksaan antigen penumpang yang turun di Pelabuhan Bitung, Kamis.
Pada Jumat(24/12), menurut dia, penumpang berjenis kelamin perempuan itu segera dites Polymerase Chain Reaction (PCR) untuk memastikan terkonfirmasiCOVID-19 atau tidak.
"Kalau negatif, maka akan dibebaskan dari karatina, tapi kalau positif setelah dites PCR akan dikarantina selama 10 hari," katanya.
Penumpang lainnya yang setelah diperiksa negatif antigen, kata dia, dipersilakan melanjutkan perjalanan ke tujuan berikutnya.
"Identitas penumpang yang terkonfirmasi positif antigen bukan KTP Bitung, dari Ternate," katanya.
Setelah selesai dites PCR, hasilnya akan dikirim ke Kota Manado untuk memastikan hasilnya, dan bila positif dikarantina 10 hari terhitung saat pengambilan sampel .
Dia menambahkan pelacakan juga sudah dilakukan untuk memastikan siapa-siapa saja yang melakukan kontak dengan penumpang tersebut.
"Teman-teman dekat dari yang bersangkutan sudah dilakukan pemeriksaan antigen dan hasilnya negatif. Meski begitu, mereka akan kami data," katanya.
Semua penumpang yang turun di pelabuhan tersebut, wajib melakukan tes usap antigen sebelum keluar area.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024
- 4 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 5 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim
Berita Terkini
- Ini Klasemen Liga Inggris: Liverpool Naik Puncak, Forest Tembus Tiga Besar
- Tindak Tegas, Polda Sumut Sita 55,95 Kg Sabu-sabu
- Arah Pembangunan Pusat dan Daerah Harus Selaras
- Jaga Wibawa Institusi, Pimpinan Harus Buka Borok Birokrat yang Korup
- Harris-Trump Terus Kampanye saat 75 Juta Warga Telah Mencoblos