Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Garuda Muda Wajib Berbenah

Foto : ANTARA/HO-PSSI

bayangi pergerakan Lawan I Pemain Timnas U-23 Indonesia Marselino Ferdinan (kanan) membayangi pergerakan dari pemain Qatar Saifeldeen Hassan Fadlalla pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar, Senin (15/4).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA-Tim U-23 Indonesia kalah 0-2 dari Qatar dalam laga pembuka babak penyisihan grup Piala Asia U-23 2024. Hasil pertandingan yang berlangsung Senin (15/4) malam WIB itu menempatkan Garuda Muda di dasar klasemen Grup A. Sementara itu, Qatar berada di puncak klasemen dengan koleksi tiga poin.

Posisi kedua dihuni Australia yang bermain bermain 0-0 melawan Yordania. Untuk sementara, Australia berada di atas berkat keunggulan poin disiplin. Yordania mendapat satu kartu merah di laga tersebut.

Di laga kedua, Indonesia akan menghadapi Australia, Kamis (18/4) malam WIB. Sementara itu, Qatar bersua Yordania di waktu bersamaan.

Indonesia wajib berbenah terutama di sektor pertahanan yang amat rapuh. Ini harus benar-benar diperbaiki guna menghadapi dua laga lanjutan lawan Australia dan Yordania.

Piala Asia U-23 2024 menerapkan head-to-head, baru perbedaan selisih gol untuk posisi akhir klasemen. Menang atas dua pesaing tentu memberi keuntungan tersendiri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top