Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gandeng Stakeholder, Kemenhub Tingkatkan Keselamatan Penerbangan di Papua

Foto : Istimewa

Direktur Jenderal Perhubungan Udara M Kristi Endah Murni saat membuka FGD Melaju Bersama untuk Peningkatan Keselamatan Transportasi Udara di Wilayah Papua.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Dalam rangka meningkatkan keselamatan penerbangan di wilayah Papua, Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara menggelar Focus Group Discussion (FGD) bertajuk "Melaju Bersama untuk Peningkatan Keselamatan Transportasi Udara di Wilayah Papua".

Direktur Jenderal Perhubungan Udara M Kristi Endah Murni saat membuka FGD tersebut, yang dihadiri oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi, Dinas Perhubungan Kabupaten Mimika, INACA, para operator bandara, maskapai penerbangan, Perum LPPNPI/ AirNav Indonesia serta mitra kerja terkait.

"FGD ini merupakan wadah untuk menyatukan persepsi guna meningkatkan keselamatan, keamanan, pelayanan dan kepatuhan dalam penyelenggaraan transportasi udara di wilayah Papua," kata Kristi dalam keterangan tertulisnya, Selasaa (12/9).

Dia menambahkab sebagai amanah dari International Civil Aviation Organization (ICAO) di dalam Global Aviation Safety Plan maka telah dicanangkan target Zero Fatalities. Dengan demikian seluruh pemangku kepentingan di sektor transportasi udara harus aktif berkolaborasi untuk mengupayakan keselamatan, termasuk regulator untuk terus melakukan pengawasan sebagai langkah pencegahan agar dapat mewujudkan zero fatalities pada penerbangan nasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top