Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gandeng Patuna, Bank Muamalat Genjot Pembiayaan Prohajj Plus dan Umrah

Foto : Istimewa

DAFTAR HAJI- Direktur Utama PT Bank Muamalat Indonesia Tbk Achmad K. Permana (kanan) berfoto bersama Direktur Utama Patuna Syam Resfiadi (kiri) dalam silaturahmi dan peresmian kerja sama produk pembiayaan Prohajj Plus dan umrah di Muamalat Tower, Jakarta, Selasa, (22/11). Prohajj Plus merupakan layanan pembiayaan pengurusan haji khusus dari Bank Muamalat yang memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mendaftar haji lebih cepat.

A   A   A   Pengaturan Font

Selain itu, imbuh Permana, dengan posisi BPKH sebagai PSP Bank Muamalat maka secara tidak langsung keuntungan yang diraih oleh perseroan akan kembali lagi kepada jemaah haji melalui BPKH.

Prohajj Plus merupakan layanan pembiayaan pengurusan haji khusus dari Bank Muamalat yang memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mendaftar haji lebih cepat tanpa perlu menabung lebih lama. Selain Prohajj Plus Bank Muamalat juga meluncurkan pembiayaan umrah bekerja sama dengan perusahaan travel pilihan.

Sebagai informasi, sejak Oktober 2021 lalu Pemerintah Arab Saudi secara resmi telah mengizinkan pelaksanaan ibadah umrah bagi jemaah dari Indonesia seiring dengan laju perkembangan Covid-19 di Indonesia yang terus membaik. Hal tersebut kemudian diikuti dengan dibukanya kembali penyelenggaraan ibadah haji bagi orang dari luar kerajaan pada tahun 2022.

Sementara itu, Direktur Utama Patuna Syam Resfiadi mengatakan kerja sama dengan Bank Muamalat diharapkan memberi kemudahan kepada jamaah. Sebab, dengan skema Prohajj bisa memangkas waktu daftar tunggu terutama yang ikut program reguler.


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top