“Free Cholsoo Lee' Dinobatkan sebagai Film Dokumenter Sejarah Terbaik di Emmy Awards ke-45
Foto: IMDbSEOUL - Sebuah film dokumenter tentang kampanye tahun 1970-an di Amerika Serikat untuk membebaskan seorang imigran Korea, yang secara salah dihukum karena melakukan pembunuhan dari penjara, mendapat penghargaan di Emmy Awards tahun ini.
Menurut National Academy of Television Arts and Sciences (NATAS), film dokumenter berjudul Free Cholsoo Lee itu dinobatkan sebagai Outstanding Historical Documentary dalam ajang News & Documentary Emmy Awards ke-45 yang diselenggarakan di New York City, pada Kamis (26/9) waktu setempat.
"Film dokumenter yang disutradarai bersama oleh warga Korea-Amerika, Julie Ha dan Eugene Yi, sebelumnya juga telah menerima penghargaan di Festival Film Sundance 2022 sebelum disiarkan di PBS," lapor kantor berita KBS, Senin (30/9).
Chol Soo Lee adalah seorang imigran Korea yang dijatuhi hukuman penjara seumur hidup setelah divonis bersalah atas kasus pembunuhan tahun 1973 di San Francisco.
Setelah menghabiskan 10 tahun di balik jeruji besi, Lee akhirnya dibebaskan setelah gerakan solidaritas pan-Asia membantu membatalkan hukumannya, yang dipicu oleh artikel yang ditulis oleh jurnalis Korea-Amerika K W Lee yang mempertanyakan putusan tersebut. ils/KBS/I-1
Redaktur: Ilham Sudrajat
Penulis: Berbagai Sumber, Ilham Sudrajat
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 3 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- MMKSI Luncurkan Varian Baru Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense,
- Dubes RI untuk Belanda: Dukungan BNI pada KMILN Tegaskan Posisinya sebagai Bank Global
- IDI Kabupaten Banyumas Bagikan Cara Tepat Obati Penyakit Tekanan Darah Tinggi yang Efektif
- IDI Jawa Tengah BagikanTips Kesehatan Cara Cepat Hamil Setelah Haid
- Khofifah - Emil Ajak Pendukung Doa Bersama dan Sukseskan Pilgub Jatim