Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Francesco Bagnaia Rebut Pole Position GP Qatar

Foto : crash.net

Francesco Bagnaia

A   A   A   Pengaturan Font

DOHA - Pebalap Ducati Francesco Bagnaia menjadi pole sitter pertama di MotoGP musim 2021 setelah mencetak rekor waktu tercepat di babak kualifikasi Grand Prix Qatar di Sirkuit Losail, Sabtu waktu setempat, mengalahkan trio Yamaha yang membayangi di belakangnya.

Sang pebalap Italia mencatatkan waktu 1 menit 52,772 detik, yang juga menjadi rekor baru di Qatar, di debut kualifikasinya berseragam tim pabrikan Ducati.

Duet tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales, melengkapi posisi start baris terdepan setelah masing-masing finis P2 (+0,266) dan P3 (+0,316), demikian laman resmi MotoGP.

Sepuluh pebalap mendapatkan tiket langsung lolos ke Q2 berkat catatan waktu mereka di FP2 ketika sesi latihan ketiga digelar di cuaca yang terik sehingga tak memungkinkan bagi mereka tampil lebih cepat.

Pebalap veteran Valentino Rossi membuktikan dirinya masih kompetitif, terpaut 0,342 detik untuk mengklaim P4 dengan seragam barunya dari tim Petronas Yamaha SRT.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top