Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Film "Aku Sahabatmu" Ajak Remaja Pahami Kesehatan Reproduksi

Foto : ANTARA
A   A   A   Pengaturan Font

Penulis naskah untuk film pendek berjudul Aku Sahabatmu dan juga Dosen Poltekkes Kementerian Kesehatan Jakarta III, Hetty Astri, mengungkapkan filmnya tersebut menjadi alternatif medium edukasi para remaja di Tanah Air untuk memahami kesehatan reproduksi.

Ia mengaku tergerak membuat film pendek itu agar generasi muda yang merupakan penerus bangsa perlu memahami pentingnya kesehatan reproduksi sehingga bisa menata kualitas hidup yang optimal di masa mendatang.

"Remaja era digital lebih suka melihat sesuatu yang bergerak seperti di televisi, YouTube maupun Instagram daripada mereka harus membaca artikel, oleh karena itu media audio visual adalah media yang baik untuk menyampaikan pesan dalam bentuk media audio visual film pendek," kata wanita yang akrab disapa Astri itu dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa (13/9).

Hetty mengatakan remaja memiliki peranan yang besar terutama untuk di masa depan mengingat mereka akan menjadi penerus bangsa dan saat ini jumlahnya mencapai 26,7 persen dari total populasi di Tanah Air.

Jika remaja-remaja ini kurang mendapatkan pemahaman yang baik mengenai kesehatan reproduksi sebagai salah satu organ vital yang penting untuk masa depan maka tentu akibatnya generasi mendatang yang menjadi taruhan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top