Filipina Kembali Diterjang Badai
Tim SAR dengan menggunakan perahu darurat berupaya mengevakuasi warga yang tempat tinggalnya terendam air di Kota Ilagan, Provinsi Isabela, Filipina, pada Selasa (12/11), sehari setelah badai Toraji menerjang provinsi itu.
Foto: AFP/Villamor VISAYAMANILA – Filipina pada Selasa (12/11) bersiap untuk mengevakuasi puluhan ribu orang saat badai besar kelima dalam tiga pekan menerjang negara kepulauan itu tak lama setelah terjangan Topan Toraji.
Badai tropis Toraji yang kini melemah, bertiup ke laut semalam setelah menyebabkan kerusakan yang relatif terbatas dan tidak ada korban jiwa yang dilaporkan. Namun kini badai tropis Usagi hanya berjarak dua hari dari pantai Luzon dan kekuatannya kian bertambah, kata badan cuaca nasional.
“Usagi kini melaju dengan kecepatan 95 kilometer per jam dan mungkin mulai mempengaruhi Filipina pada akhir 12 November,” kata dinas cuaca nasional dalam buletin terbarunya. “Siklon tropis ini diperkirakan akan terus menguat dalam tiga hari ke depan dan mencapai kategori topan pada sore atau malam hari tanggal 13 November. (Usagi) kemungkinan akan mencapai daratan pada intensitas puncaknya pada tanggal 14 November,” imbuh dinas itu.
Setelah Usagi, dinas cuaca mengatakan bahwa badai tropis Man-yi, yang saat ini berada di dekat Kepulauan Mariana Utara, mungkin juga mengancam Filipina pekan depan.
Sekitar 20 badai dan topan besar melanda Filipina atau perairan sekitarnya setiap tahun, menewaskan banyak orang dan membuat jutaan orang hidup dalam kemiskinan yang tak kunjung usai.
Sebuah studi baru-baru ini menunjukkan bahwa badai di kawasan Asia-Pasifik semakin terbentuk di dekat garis pantai, semakin cepat menguat dan bertahan lebih lama di daratan akibat perubahan iklim. SB/AFP/I-1
Berita Trending
- 1 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 2 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
Berita Terkini
- Menag: Guru adalah Obor Penyinar Kegelapan
- Kementerian PPPA Sosialisasi Kesetaraan Gender dalam Bidang Politik
- WhatsApp Luncurkan Fitur Transkrip Pesan Suara Secara Global
- Lady Gaga Ingin Hadirkan Malam Penuh Kekacauan di Festival Coachella
- Roziana Cindy Rilis Single Debut Paling Sejati bersama Ade Govinda