Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

FIK UPNVJ Resmikan Pusat Kajian Ilmu Komputer Secara Daring

Foto : Istimewa

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPVNJ) kini punya Pusat Kajian Ilmu Komputer. Pada hari Minggu (25/7), Pusat Kajian Ilmu Komputer ini resmi dilaunching secara daring. Pusat kajian ini berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Komputer (FIK).

Demikian keterangan tertulis dari Dekan FIK, Dr. Ermatita, M.Kom yang diterima Koran Jakarta, Selasa (27/7). Menurut Ermatita, Pusat Kajian Ilmu Komputer ini didirikan dalam rangka mendukung kebutuhan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Fakultas Ilmu Komputer UPNVJ.

"Pusat Kajian Ilmu Komputer merupakan hasil kolaborasi FIK UPNVJ dengan Huawei dan Sprint Asia," ujarnya.

Ermatita menambahkan, Pusat Pusat Kajian Ilmu Komputer didirikan dengan tujuan untuk menyediakan berbagai layanan informasi pendidikan. Sehingga bermanfaat untuk mengembangkan kompetensi dosen dan melahirkan lulusan yang kompeten. Serta mampu menjawab segala tantangan yang ada dan relevan dalam dunia industri.

"Pusat kajian ilmu komputer yang diluncurkan, dalam rangka merespon kebutuhan pendidikan perguruan tinggi negeri dalam merdeka belajar di dalam kampus merdeka," katanya.

Rektor UPNVJ Erna Hernawati mengapresiasi Dekan Fakultas Ilmu Komputer dan jajarannya yang telah bekerja keras merealisasikan Pusat Kajian Ilmu Komputer. Ia pun berharap visi dan misi yang ada pada Pusat Kajian Ilmu Komputer dapat menjadi mitra universitas dan fakultas dalam meningkatkan kualitas SDM.

"Serta dapat memberikan rekomendasi yang strategis untuk universitas dan dunia pendidikan khususnya di bidang ilmu komputer," kata Erna.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top