Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Fase Grup Ditutup West Ham dengan Menang 2-0 Atas Freiburg

Foto : ANTARA/AFP/Ben Stansall

Gelandang West Ham United Edson Alvarez (kiri) melepaskan tembakan pada pertandingan Grup A Liga Europa melawan Freiburg, yang dimainkan di Stadon London, Kamis (14/12).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - West Ham United menutup perjalanannya di fase grup dengan kemenangan 2-0 atas Freiburg, pada pertandingan Grup A yang dimainkan di Stadion London, Kamis setempat atau Jumat (15/12) dini hari WIB.

Kemenangan itu membawaTheHammersmemuncaki klasemen akhir Grup A dengan 15 poin dan lolos ke 16 besar, sedangkan pesaing langsung West Ham, Freiburg, harus menghuni posisi kedua dengan 12 poin dan mengikuti playoff, demikian catatan laman resmi UEFA.

Kedua gol kemenangan West Ham tercipta pada babak pertama. Penyerang asal Ghana Mohamed Kudus membuka keunggulan West Ham melalui golnya pada menit ke-14, sebelum Edson Alvarez menggandakan keunggulan tim London Timur itu dengan golnya pada menit ke-42.

Pada pertandingan lain di Grup A, Olympiacos mencatatkan kemenangan besar 5-2 atas tamunya yang berasal dari Serbia Backa Topola.

Gol pertama pada laga ini dibukukan oleh Ayoub El Kaabi pada menit ke-21, sebelum Daniel Podence menggandakan keunggulan Olympiacos pada menit ke-40. Pemain sayap asal Portugal Podence kemudian mengemas gol keduanya, sekaligus gol ketiga Olympiacos pada menit ke-42, dan gol bunuh diri Veljko Ilic pada menit ke-46 membuat tuan rumah memimpin 4-0 pada akhir babak pertama.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Opik

Komentar

Komentar
()

Top