Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Epson Optimalkan Penggunaan Produksi Dalam Negeri

Foto : istimewa

epson

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Penyedia solusi pencetakan Epson memperkenalkan serangkaian produk yang telah resmi sesuai dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN). Hal ini merupakan langkah besar dalam mendukung industri lokal, mendorong inovasi teknologi, dan memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat Indonesia.

"Sebagai bagian dari komitmen Epson untuk memberi yang terbaik bagi Indonesia, pengesahan lisensi TKDN adalah langkah penting dalam memastikan bahwa produk-produk kami tidak hanya unggul dalam segi performa memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian dan keberlanjutan tanah air," kata Head of Brand & Communication Marketing Department PT Epson Indonesia Nolly Dhanurendra melalui siaran pers Kamis (17/8).

Epson secara konsisten mengintegrasikan TKDN dalam proses produksi. TKDN menjadi landasan utama dalam menghasilkan produk-produk berkualitas tinggi yang berdaya saing dan sekaligus mendorong kemandirian industri dalam negeri. Hal ini juga merupakan wujud nyata Epson Indonesia terhadap Negara untuk meningkatkan kemandirian sektor industri dalam negeri serta ini adalah bukti Epson Indonesia telah memenuhi persyaratan yang ditentukan pemerintah melalui sertifikasi TKDN.

Epson telah merajut ikatan kuat dengan Indonesia melalui investasinya. Dengan kehadiran dua pabrik di tanah air, Epson telah memberikan kontribusi nyata pada pengembangan industri manufaktur dan teknologi di Indonesia. Kehadiran PT Indonesia Epson Industry & PT Epson Batam merupakan bukti nyata dari komitmen Epson dalam mendukung pertumbuhan ekonomi serta pemberdayaan industri lokal.

Sejak membangun perusahaan di Indonesia, Epson melakukan banyak investasi dalam hal merek, layanan, tenaga kerja, pemasaran, promosi, dan juga iklan. Hal ini merupakan bentuk ekspansi investasi Epson dalam pertumbuhan market Epson di pasar Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top