Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"Elang Super" ke Semifinal

Foto : AFP/KHALED DESOUKI
A   A   A   Pengaturan Font

Pada pertandingan perempat final lainnya, Senegal meraih kemenangan 1-0 atas Benin. Hasil itu memastikan Senegal melaju ke semifinal Piala Afrika untuk pertama kalinya sejak 2006. Idrissa Gueye mencetak satu-satunya gol pada pertandingan tersebut.

Gueye yang merupakan gelandang Everton itu mencetak gol pada menit ke-70. Benin bermain dengan menjadi 10 orang pada tahap akhir laga ketika Olivier Verdon diberi kartu merah langsung karena melakukan pelanggaran. Senegal akan menghadapi raksasa pembunuh Madagaskar atau Tunisia pada laga semifinal.

"Kami memperkirakan pertandingan ini berjalan sulit dan para pemain saya tidak menyerah karena mereka memiliki mental yang baik, sabar dan menghormati instruksi pelatih," ujar pelatih Senegal Aliou Cisse.

"Pada tahap ini, siapa pun dapat mengalahkan siapa pun. Kami datang ke sini dengan ambisi memainkan tujuh pertandingan, dan kami akan memainkannya. Kami ingin bermain di final," sambungnya.

Pelatih Benin Michel Dussuyer mengatakan: "Anak-anak ini pasti bangga. Mereka membuat rakyat Benin bangga. Dengan skuad ini, kami telah melangkah maju. Tentu ada kekecewaan, tetapi para pemain bisa mengangkat kepala mereka dengan setinggi- tingginya," sambungnya. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top