Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ekonomi Pulih, WEGE Optimistis Capai Kontrak Baru Sebesar Rp7,10 Triliun

Foto : Istimewa

Pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WEGE)

A   A   A   Pengaturan Font

"WEGE berharap dan bekerja keras agar target perusahaan 2022 dapat tercapai karena perusahaan memiliki pasar yang jelas dan independen dengan dukungan fundamental perusahaan yang sehat," tegas Ogan.

Selain itu, kelangsungan bisnis perusahaan tahun ini tetap berjalan dengan baik karena WEGE memiliki proyek-proyek carry over sebesar 10,18 triliun rupiah.

Di tengah pemulihan perekonomian dunia dan pandemi Covid-19, perseroan optimistis kondisi perekonomian Indonesia akan lebih kuat, sehingga mendorong pertumbuhan bisnis infrastruktur dan properti yang nantinya berdampak pada peningkatan kinerja perseroan.

Direktur Quality, Health, Safety, Enviroment (QHSE) dan Pemasaran WEGE, Yulianto dalam kesemptan yang sama menjelaskan capaian kontrak baru WEGE hingga Maret 2020 sebesar 2,64 triliun rupiah.

Capaian kontrak baru yang telah diperoleh tersebut antara lain, pembangunan gedung fasilitas pengembangan produk PT Bio Farma, revitalisasi Bandara Halim Perdanakusuma, Pembangunan Bandara Kediri Phase 2, dan Pembangunan Ruko Pracecatk Kota Podomoro Tenjo. Komposisi dari capaian kontrak baru tersebut yakni pasar BUMN 30,57 persen dan swasta 69,42 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top