Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemindahan Ibu Kota I Masyarakat di Nusantara Didorong agar Jeli Berinovasi

Ekonomi Kreatif di IKN Terus Dikembangkan

Foto : ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY

MUHSIN PALINRUNGI Direktur Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif OIKN - Kami sedang melakukan proses penyusunan peta jalan pengembangan ekonomi kreatif daerah untuk kembangkan perekonomian di Kota Nusantara.

A   A   A   Pengaturan Font

Dia mengatakan peta jalan pengembangan ekonomi kreatif daerah sebagai dokumen panduan Direktorat Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif OIKN merencanakan program dan kegiatan pengembangan ekonomi kreatif di Kota Nusantara, Ibu Kota negara masa depan Indonesia.

Harus Diprioritaskan

Menurut Muhsin, pengembangan ekonomi kreatif di Kota Nusantara sebagai sektor yang harus diprioritaskan karena tidak hanya berkontribusi terhadap perekonomian Indonesia, tetapi juga berdampak positif terhadap aspek sosial, budaya, dan lingkungan.

"Ekonomi kreatif dapat menumbuhkan perekonomian secara inklusif dan berkelanjutan, serta mengangkat citra positif dan identitas bangsa, juga melestarikan budaya dan lingkungan," ucapnya.

Kemudian, menumbuhkan kreativitas yang mendorong inovasi dan meningkatkan toleransi sosial seluruh lapisan masyarakat karena adanya peningkatan pemahaman antarbudaya. Pengembangan ekonomi kreatif di Kota Nusantara, tambah Muhsin, bisa lebih terarah dan sistematis dengan adanya peta jalan pengembangan ekonomi kreatif daerah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top