Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

eFishery Siap Gandeng 200.000 Pembudidaya di Tahun 2022

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sepanjang 2021, pendapatan startup akuakultur eFishery naik delapan kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya. Pertumbuhan pendapatan tersebut ditopang oleh sejumlah pengembangan inovasi dan teknologi yang dihadirkan oleh eFishery sepanjang tahun ini diantaranya eFarm, eFisheryKu, dan eFresh.

Gibran Huzaifah selaku CEO dan Co-founder eFishery menyampaikan pencapaian yang didapatkan oleh eFishery berasal dari pemanfaatan teknologi yang selain ditujukan untuk peningkatan produktivitas di sektor akuakultur, juga diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup dan usaha para pembudidaya ikan dan udang di Indonesia.

Hingga akhir tahun ini, eFishery telah menjangkau setidaknya 27.000 pembudidaya dari 250 Kota/Kabupaten di seluruh Indonesia. Jumlah ini meningkat 1.073% dibandingkan angka tahun lalu. Untuk tahun 2022 nanti, Gibran menargetkan menggandeng 200.000 pembudidaya untuk bergabung ke dalam ekosistem eFishery.

Tidak hanya melalui teknologi yang dimiliki, para pembudidaya yang tergabung dalam ekosistem eFishery juga dapat terhubung secara langsung dengan institusi finansial mitra eFishery. Tak kurang dari 6.000 pembudidaya telah mendapatkan akses terhadap permodalan produktif, dengan total jumlah pembiayaan yang disetujui mencapai lebih dari Rp 400 Miliar hingga akhir tahun 2021 ini.

Gibran mengatakan, melihat dampak positif yang dirasakan pembudidaya dari adanya fasilitas ini, ia menargetkan untuk menjangkau lebih banyak lagi pembudidaya. "Kami secara aktif melakukan kerja sama strategis dengan berbagai perusahaan perbankan dan fintech agar dapat menjangkau 30.000 pembudidaya dan menargetkan untuk memberikan pembiayaan total hingga Rp 1,3 Triliun pada akhir tahun 2022."
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top