
Dukung Transisi Energi, Volta Luncurkan Sistem Sewa Baterai
kendaraan motor listrik
Foto: istimewaJAKARTA-Perusahaan penyedia kendaraan ramah lingkungan, PT Volta Indonesia Semesta meluncurkan program motor listrik terbarunya yaitu Volta-R (Rent to Own). Ini menawarkan sistem sewa baterai guna memudahkan konsumen untuk mendapatkan motor listrik berkualitas dengan harga lebih terjangkau. Ini juga dukungan untuk mempercepat transisi energi.
"Inovasi terbaru ini memberikan solusi bagi masyarakat yang ingin memiliki motor listrik tanpa perlu mengeluarkan dana besar di awal,"ucap Okie Octavia Kurniawan, CEO Volta Group di Jakarta, Senin (10/3).
Okie menuturkan, Volta memahami bahwa biaya awal menjadi kendala bagi sebagian orang dalam beralih ke kendaraan ramah lingkungan. Dengan sistem sewa baterai, konsumen tidak perlu membayar harga penuh di depan, melainkan secara bulanan.
Keuntungan lain yang ditawarkan adalah, baterai dapat dimiliki sepenuhnya setelah 3 tahun masa sewa, sehingga lebih terjangkau dan bermanfaat dalam jangka panjang. Dengan ini, Volta menjawab tantangan harga motor listrik yang menjadi pertimbangan utama bagi masyarakat, ketika ingin beralih memiliki kendaraan ramah lingkungan.
Motor listrik Volta dilengkapi dengan baterai Lithium generasi terbaru, LiFePO4, yang dikenal lebih tahan lama dan efisien. Selain itu, baterai pada motor Volta bersifat fleksibel. "Dengan menyediakan home charger, pelanggan dapat melepas baterai dan mengisi daya di mana saja. Hal ini memberi kemudahan lebih bagi konsumen yang membutuhkan kenyamanan dan kepraktisan,"ungkap Okie
Perusahaan ini juga memberikan dukungan purna jual yang solid, termasuk garansi produk dan layanan after-sales yang dapat diandalkan. Dengan lebih dari 400 titik Stasiun Cas Baterai yang tersebar di seluruh Indonesia, konsumen dapat merasa tenang dan nyaman menggunakan motor listrik Volta di berbagai daerah.
Okie Octavia mengatakan, perusahaan itu ingin memberikan solusi yang lebih terjangkau dan nyaman bagi masyarakat Indonesia untuk beralih ke motor listrik. "Dengan sistem sewa baterai dan kualitas produk yang kami tawarkan, kami harap lebih banyak konsumen yang dapat merasakan manfaat dari kendaraan ramah lingkungan ini,"ujarnya
Mulai 10 Maret 2025, motor listrik Volta dengan inovasi terbaru ini tersedia di main dealer Volta di seluruh wilayah Indonesia. Dengan harga mulai 10 juta-an, konsumen sudah bisa membawa pulang motor listrik Volta yang hemat dan berkualitas. Adapun selama masa promosi, Volta memberikan free 1 tahun (bebas biaya sewa baterai) untuk 100 penyewa pertama.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Erik, Fredrikus Wolgabrink Sabini
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Ini Tujuh Remaja yang Diamankan Polisi, Diduga Terlibat Tawuran di Jakpus
- 2 Cemari Lingkungan, Pengelola 7 TPA Open Dumping Bakal Dipidana
- 3 Penerbitan Surat Edaran THR Ditunda
- 4 Regulasi Jaminan Sosial Dirombak, Ini Aturan Baru dari Menaker
- 5 Perluas Jangkauan, Manulife Indonesia Resmikan Kantor Pemasaran Mandiri di PIK
Berita Terkini
-
Dean James Kekuatan Baru Pertahanan Timnas Indonesia
-
Ini Harapan Pelatih Persija Soal Ridho dan Ferarri di Timnas Indonesia
-
Gelandang Leverkusen Wirtz harus menepi beberapa pekan karena cedera
-
15 Golongan yang Gratis Naik Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta
-
Panglima TNI Tegaskan: TNI yang Menduduki Jabatan Sipil Harus Mundur Atau Pensiun Dini