Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tragedi di Korea Selatan

Dua WNI Korban Tragedi Halloween Seoul yang Dirawat di RS Sudah Boleh Pulang

Foto : ISTIMEWA

MENOLONG KORBAN CEDERA I Petugas SAR dan damkar pada Minggu (30/10) menolong korban cedera akibat berdesakan di lokasi pesta Halloween di Seoul, Korea Selatan.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut pemberitaan Reuters, pada Sabtu (29/10) sekitar pukul 22.00 waktu setempat telah terjadi peristiwa pada perayaan Halloween di Itaewon yang menimbulkan korban jiwa dan luka.

Malam perayaan Halloween berubah menjadi tragedi di Ibu Kota Korea Selatan, Seoul, Sabtu (29/10) malam, ketika sedikitnya 151 orang tewas berdesakan di sebuah kawasan hiburan yang populer.

Dikutip dari Voice of America, para pejabat mengatakan 82 orang juga cedera dalam insiden di kawasan Itaewon, Seoul, yang penuh sesak dengan anak-anak muda yang merayakan Halloween.

Peristiwa itu adalah insiden desak-desakan paling mematikan dalam sejarah Korea Selatan. Para pejabat mengatakan kebanyakan korban adalah anak-anak remaja dan usia sekitar 20 tahun.

Kawasan Itaewon di Seoul tengah adalah pusat klub malam dan bar yang sering didatangi ekspatriat dan warga lokal. Belum jelas apa yang memicu insiden yang dimulai di belakang Hotel Hamilton, di sebuah lorong sempit yang dipenuhi klub-klub.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top