Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penghargaan Internasional

Dua Ilmuwan AS Raih Nobel Kedokteran atas Penemuan tentang microRNA

Foto : AFP/JONATHAN NACKSTRAND

Sekjen Komite Nobel, Thomas Perlmann, berbicara di depan foto pemenang Nobel tahun ini Victor Ambros dan Gary Ruvkum saat pengumuman pemenang Hadiah Nobel Fisiologi atau Kedokteran 2024, di Institut Karolinska di Stockholm, Senin (7/10).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Dua ilmuwan Amerika Serikat (AS), Victor Ambros dan Gary Ruvkun, pada hari Senin (7/10), memenangkan Hadiah Nobel Kedokteran atas penemuan mereka tentang microRNA (Asam ribonukleat) dan perannya dalam bagaimana gen diatur.

"Penemuan inovatif mereka mengungkap prinsip baru pengaturan gen yang ternyata penting bagi organisme multiseluler, termasuk manusia. Memahami regulasi aktivitas gen telah menjadi tujuan penting selama beberapa dekade," kata juri hadiah Nobel Kedokteran.

Menurut juri hadiah Nobel Kedokteran, jika pengaturan gen tidak berjalan sebagaimana mestinya, hal itu dapat menyebabkan penyakit serius, seperti kanker, diabetes, atau autoimunitas.

"Penemuan inovatif mereka mengungkap prinsip baru regulasi gen yang ternyata penting bagi organisme multiseluler, termasuk manusia," tambah juri Hadiah Nobel Kedokteran.

Dikutip dari The Business Standard, dengan berkolaborasi tetapi bekerja secara terpisah, pasangan ini melakukan penelitian pada cacing gelang berukuran satu milimeter, C. elegans, untuk menentukan mengapa mutasi sel terjadi dan kapan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top