Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Suksesi Kepemimpinan

Droupadi Murmu Terpilih Sebagai Presiden India

Foto : AFP/Prakash SINGH

Presiden Terpilih | Droupadi Murmu disambut para pendukungnya saat tiba di kediaman sementaranya di New Delhi usai ia diumumkan menang sebagai presiden terpilih India pada Kamis (21/7) malam. Terpilihnya Murmu menjadikannya sebagai Presiden India ke-15.

A   A   A   Pengaturan Font

Murmu berasal dari suku Santhal dari Negara Bagian Odisha di India timur. Populasi suku ini sebagian besar tinggal di Negara Bagian Jharkhand, namun juga bisa ditemui di negara bagian seperti Assam, Tripura, Bihar, Chhattisgarh, Odisha dan Bengala Barat.

Banyak yang berharap bahwa selama masa jabatan, Murmu akan membantu penduduk asli India yang terpinggirkan.

Sebelum terjun ke dunia politik, Murmu adalah seorang guru sekolah. Karier politiknya melesat hingga ia kemudian menjabat sebagai gubernur Negara Bagian Jharkhand sebelum dinominasikan untuk jabatan presiden.

Presiden India dipilih oleh anggota majelis parlemen dan majelis legislatif negara bagian dan wilayah yang dikelola federal. Meskipun jabatan tersebut sebagian besar bersifat seremonial, presiden adalah panglima tertinggi angkatan bersenjata.

Tugas presiden menjadi lebih penting ketika tak ada partai atau koalisi partai yang menjadi mayoritas di parlemen dan presiden harus meminta partai yang kemungkinan besar dapat mengumpulkan mayoritas untuk membentuk pemerintahan.AFP/Bloomberg/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top