Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Drakor "Brain Works" Suguhkan Romantik Komedi dan Sains

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Drama Korea baru "Brain Works" yang ditayangkan perdana pada Senin (2/1) di KBS 2TV menampilkan komedi misteri dengan menyinggung tema sains tentang ilmu otak serta dimainkan oleh dua karakter berlawanan yang bekerja sama untuk memecahkan kasus pembunuhan, demikian menurut keterangan dari sutradara.

Disutradarai oleh Lee Jin-seo dan Ku Seong-ju, drama ini akan menunjukkan kolaborasi duo aktor yang tidak biasa dalam proses penyelesaian kasus kriminal terkait penyakit otak yang langka. Lee mengatakan "Brain Works" mencoba mengungkap misteri pembunuhan yang berat dengan cara yang menghibur.

"Karena pemirsa merasa kewalahan dengan detail profesional yang melibatkan ilmu otak, saya memikirkan cara untuk menyajikan subjek yang sulit dengan cara yang menghibur," kata Lee, mengutip Yonhap yang disiarkan pada Senin (2/1) waktu setempat.

Dalam drama itu, Jung Yong-hwa CNBLUE berperan sebagai ahli saraf bernama Shin Ha-run, yang memiliki "otak luar biasa" tetapi tidak memiliki keterampilan sosial. Lawan mainnya yaitu Cha Tae-hyun, berperan sebagai detektif bernama Geum Myung-se yang memiliki "otak altruistik".

Menurut sutradara, penggunaan pencitraan hasil komputer (CGI) memudahkan untuk menjelaskan detail yang berkaitan dengan ilmu otak, sementara karakter yang ringan akan membumbui suasana secara keseluruhan.

Jung mengaku dirinya tertarik pada ahli saraf yang bersifat dingin karena karakter tersebut menimbulkan tantangan baru. Sementara Cha merasa terbebani untuk berperan sebagai detektif kembali.

Sebelumnya Cha pernah berperan sebagai detektif di "Off-Duty Investigation" (2020) dan "Police University" (2021), namun menurut dia, drama terbaru kali ini memiliki cerita yang menarik sehingga dirinya tertarik untuk bergabung.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Mafani Fidesya

Komentar

Komentar
()

Top