Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Administrasi Warga

Dokumen Kependudukan untuk Baduy Diterbitkan

Foto : Istimewa

Dirjen Dukcapil menyerahkan dokumen kependudukan kepada warga Suku Baduy

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami harus melayani dengan mendatangi penduduk untuk di mana," ujarnya. Menurut Zudan, pelayanan ini sejalan dengan arahan Mendagri untuk memberi pelayanan yang lebih mudah dan cepat. Petugas melayani lanjutan selama tiga bulan di balai desa terdekat dengan suku Baduy, yakni Desa Ciboleger. "Kami buka sampai malam karena banyak warga Baduy sibuk di ladang siang hari," kata Zudan.

Zudan menyebut tujuan pelayanan ini untuk menghadirkan pemerintah sampai di depan pintu rumah-rumah penduduk, khususnya pelayanan Adminduk. Sebab Adminduk merupakan dasar dari semua pelayanan publik. "Masyarakat hanya dapat mengakses berbagai pelayanan publik seperti bantuan sosial, kesehatan, dan pendidikan, setelah memiliki Nomor Induk Kependudukan," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Lebak Ujang Bahrudin, mengatakan dalam layanan jemput bola ini pihaknya didukung Dukcapil pusat. Misalnya, telah memasang peralatan perekaman dan jaringan komunikasi dan data sejak September 2021 di Kantor Desa Kanekes.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top