Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sambut Asian Games

DKI Gelar Gerebek Trotoar di Sudirman-Thamrin

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - DKI Jakarta menggelar kegiatan "Gerebek Trotoar" di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Medan Merdeka Barat dalam rangka menyambut perhelatan Asian Games 2018.

"Gerebek Trotoar itu merupakan kegiatan pembenahan trotoar dalam rangka menyambut Asian Games, sehingga kondisi trotoar di Ibu Kota tertata dengan rapi," kata Kepala Seksi Pemeliharaan Simpang dan Jalan Tak Sebidang Bidang Pemeliharaan Dinas Bina Marga DKI, Ahmad Syafii, di Jakarta, Selasa (17/7).

Dalam kegiatan tersebut, kata Ahmad Syafii, pihaknya mengerahkan sebanyak 200 Pekerja Harian Lepas (PHL), atau yang lebih dikenal dengan sebutan pasukan kuning, yang berasal dari lima Suku Dinas Bina Marga yang ada di masing-masing wilayah DKI Jakarta.

"Kegiatan pembenahan trotoar itu merupakan gabungan dari seluruh unsur satuan petugas (satgas) Dinas Bina Marga DKI Jakarta. Kami ingin agar trotoar itu rapi, terutama di jalur yang akan dilalui oleh para atlet serta ofisial Asian Games," ujar Ahmad.

Lebih lanjut, dia menuturkan kegiatan pengerjaan "Gerebek Trotoar" tersebut dilakukan dalam dua segmen. Sementara itu, total keseluruhan panjang trotoar yang dirapikan oleh Dinas Bina Marga mencapai 3,3 kilometer. "Dua segmen yang dimaksud itu, antara lain segmen pertama dikerjakan mulai dari Patung Sudirman atau Dukuh Atas sampai Jalan Medan Merdeka Barat. Sedangkan pengerjaan segmen kedua dipusatkan di sisi barat dan timur Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan MH Thamrin," tutur Ahmad.

Dalam kegiatan "Gerebek Trotoar", dia mengungkapkan pekerjaan yang dilakukan, antara lain meliputi perbaikan trotoar yang rusak dan berlubang, pembersihan tali-tali air, pembersihan rumput dan debu serta pengecatan kanstin.

"Kegiatan itu sengaja dinamakan Gerebek Trotoar karena melibatkan seluruh satgas yang ada di unit kerja Dinas Bina Marga DKI Jakarta. Kegiatan ini merupakan persiapan menyambut Asian Games 2018," ungkap Ahmad.

Sementara itu, Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, dan Perdagangan DKI Jakarta, Irwandi, akan menyiapkan 50 stan suvenir dan makanan di kawasan Fatahillah, Kota Tua, Jakarta Barat.

Puluhan stan itu disiapkan dalam rangka menyambut Asian Games 2018, yang akan digelar pada 18 Agustus-2 September mendatang. "Nanti kita bikin booth-booth (stan), tiga booth setiap titik," kata Irwandi.

Keberadaan 50 stan suvenir dan makanan akan dikelola oleh Dinas UMUKM bersama beberapa sponsor. Rencananya, stan penjualan suvenir dan makanan Asian Games akan ditempatkan di sekitar kawasan museum Taman Fatahillah. Posisinya bukan berada seperti di tempat penjualan pedagang kaki lima (PKL) sekitar Fatahillah ataupun pengrajin seni lainnya.

"Di dekat imigrasi, misalnya, ada tiga booth, di dekat pintu keluar ada dua booth. Jadi cantik, enggak numpuk di tengah. Enggak ganggu orang ke Fatahilah," kata dia.

Baca Juga :
Melepas Relawan

Ant/P-5

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top