Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Djokovic Berpeluang Besar Menangi AS Terbuka

Foto : Vincenzo PINTO / AFP

Novak Djokovic

A   A   A   Pengaturan Font

NEW YORK - Petenis peringkat teratas dunia, Novak Djokovic, akan mencoba menyapu bersih gelar Grand Slam tunggal putra untuk satu tahun kalender.

Jika dia berhasil, itu akan menjadi pertama kalinya sejak 1969. Djokovic akan menjadi pemimpin sepanjang masa dalam capaian gelar Grand Slam dengan merebut juara di AS Terbuka.

Lima juara sebelumnya tidak akan berada di lapangan ketika pertarungan dimulai Senin (30/8) di lapangan keras New York. Roger Federer, Rafael Nadal, Stan Wawrinka, Juan Martin del Potro, dan pemenang 2020 Dominic Thiem absen karena cedera.

Situasi itu menyisakan hambatan utama dalam perjalanan Djokovic menuju mahkota Slam ke-21 dalam kariernya adalah sekumpulan pemain berusia 20-an yang sedang naik daun.

Peringkat kedua asal Russia Daniil Medvedev, peringkat ketiga asal Yunani Stefanos Tsitsipas, dan juara Olimpiade yang juga peringkat keempat dunia, Alexander Zverev dari Jerman.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top