Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Distribusi Benih Kunci Swasembada Pangan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) menegaskan salah satu cara untuk mengejar swasembada pangan ialah melalui penyediaan benih bersertifikat yang cukup. Itu melalui produksi yang dilakukan oleh produsen benih, termasuk penangkar dan industri benih.

Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementan, Suwandi menuturkan, dalam upaya penyediaan benih bersertifikat, salah satu hal yang perlu diperhatikan yaitu pemrosesan, pengemasan, dan penyimpanan benih. "Hal itu untuk menjaga mutu benih agar tetap baik hingga tiba di konsumen," ucapnya di Jakarta akhir pekan lalu.

Suwandi menerangkan sistem perbenihan dibentuk dari tiga subsistem, meliputi subsistem produksi benih, subsistem distribusi/ peredaran benih, dan subsistem pemanfaatan benih. Kuncinya, kata dia, sistem distribusi.

"Benih dikemas secara baik, ada standarnya, Kualitas plastik (media penyimpanan) juga ada standarnya. Perawatan dan pengangkutan benih mempengaruhi kualitas benih hingga sampai ke petani," beber Suwandi.

Benih merupakan komoditas agribisnis yang menjadi salah satu komponen penting dalam peningkatan produktivitas dan produksi tanaman pangan. Benih dapat memberikan manfaat secara optimal apabila benih varietas unggul bersertifikat.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top