Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Diplomasi Ofensif AS Mengadang Tiongkok

Foto : AFP/Erwin Jacob V. MICIANO /Navy Office of Informa
A   A   A   Pengaturan Font

Amerika Serikat (AS) di era kepemimpinan Joe Biden sedang gencar-gencarnya melakukan diplomasi ke sejumlah negara untuk menyatukan kekuatan sekutunya melawan pengaruh Tiongkok.

Diplomasi ofensif itu dimulai dengan kunjungan Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken, dan Menteri Pertahanan, Lloyd Austin, ke Asia, khususnya ke Jepang dan Korea Selatan dari 14 sampai 18 Maret 2021.

AS juga menggalang kekuatan maritimnya bersama Jerman, Inggris, Prancis, Jepang, Korea Selatan, dan Taiwan untuk mengamankan perairan internasional Laut Tiongkok Selatan.

Jerman, Inggris, dan Prancis turut mengirimkan kapal perangnya berpatroli bersama sejumlah kapal induk Amerika di wilayah perairan yang disengketakan beberapa negara itu.

Kebangkitan kekuatan militer dan ekonomi Tiongkok telah menyebabkan rivalitas dan hubungan Sino-AS di kawasan Asia Pasifik semakin menegangkan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Khairil Huda

Komentar

Komentar
()

Top