Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Diiringi Aksi Beli Asing

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (23/9) sore, ditutup menguat, diiringi aksi beli oleh investor asing. IHSG menguat 34,45 poin atau 0,56 persen ke posisi 6.142,71. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 3,33 poin atau 0,39 persen ke posisi 865,51.

"Pergerakan pasar saham Asia bergerak di jalur menguat. Hal ini seiring adanya komunikasi The Fed yang dinilai oleh pelaku pasar dan investor lebih baik dalam memberi sinyal akan dilakukan tapering sejak jauh hari sehingga ini memberikan transparansi dan ketenangan bagi pasar," tulis Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Kamis (23/9).

Selain itu sentimen positif lainnya yaitu meredanya ketegangan seputar raksasa pengembang properti Tiongkok, Evergrande Group. Evergrande setuju untuk menyelesaikan pembayaran bunga pada obligasi domestik, sementara Bank Sentral China menyuntikkan uang tunai ke dalam sistem perbankan.

Sementara dari dalam negeri, dukungan sentimen eksternal dan meningkatnya realisasi penerimaan pajak memberikan katalis positif bagi IHSG.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan realisasi penerimaan pajak hingga akhir Agustus 2021 sebesar 741,3 triliun rupiah atau tumbuh 9,5 persen dibandingkan Agustus 2020. Realisasi tersebut setara dengan 60,3 persen dari pagu 1.229,59 triliun rupiah dan menunjukkan angka perbaikan seiring dengan penerapan level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang makin menurun.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top