Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dewan Pengawas BPJS Kesehatan Pastikan Optimalisasi RS Apung di Raja Ampat

Foto : ANTARA/Yuvesius Lasa Banafanu

Dewan Pengawas BPJS Kesehatan dan Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) serta Kementerian Kesehatan RI saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Raja Ampat, Rabu (26/6/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

SORONG - Dewan Pengawas BPJS Kesehatan dan Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) serta Kementerian Kesehatan RI melakukan kunjungan ke Kabupaten Raja Ampat Papua Barat Daya, untuk memastikan pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II di Kampung Fafanlap, Distrik Misol berjalan optimal.


Anggota Dewan Pengawas BPJS Kesehatan Inda Deryanne Hasman di Sorong Senin (1/7) mengatakan, sebagai upaya perluasan akses layanan kesehatan bagi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Daerah Belum Tersedia Fasilitas Kesehatan Memenuhi Syarat (DBTFMS) sesuai amanah Undang Undang Nomor: 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional, dan Peraturan Presiden Nomor: 59 Tahun 2024 tentang Jaminan Kesehatan, BPJS Kesehatan telah bekerja sama dengan Yayasan DoctorSHARE untuk memberikan pelayanan kesehatan melalui RS Nusa Waluya II dan RS dr Lie Dharmawan II.

"Terobosan yang telah dilakukan BPJS Kesehatan untuk memberikan akses pelayanan kesehatan bagi penduduk khususnya bagi peserta Program JKN yang berada di wilayah DBTFMS yang telah berkolaborasi dengan DoctorSHARE," katanya.

Dia menilai, RSA Nusa Waluya II telah cukup memadahi untuk memberikan pelayanan kesehatan bagi penduduk sekitar. Semua pelayanan harus dilakukan sesuai dengan ketentuan agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

"Banyak masyarakat yang belum terjangkau di daerah pelosok Indonesia, sehingga kerja sama dengan DoctorSHARE ini menjadi sangat bermanfaat," katanya.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top