Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Development Produk, Pertimbangan Pertamina Lubricants Kolaborasi Dengan Lamborghini dan VR46 Racing Team

Foto : istimewa

Direktur Sales & Marketing Pertamina Lubricants, Sari Rachmi (kiri) dan Vice President Sales & Marketing Domestic Retail Automotive, Setyo Nugroho Utomo memberi penjelasan kepada wartawan dalam acara Editor’s Media Luncheon, World Class Partnersihip di Jakarta, Kamis (29/2).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Upaya perusahaan produsen oli berskala global PT Pertamina Lubricants (PTPL) berkolaborasi dengan dua perusahaan ternama Italia yaitu Lamborghini dan VR46 Racing Team, akhirnya terjawab oleh Direktur Sales & Marketing PTPL, Sari Rachmi dan Vice President Sales & Marketing Domestic Retail Automotive, Setyo Nugroho Utomo, dalam acara Editor's Media Luncheon, World Class Partnersihip di Jakarta, Kamis (29/2).

Menurut Sari, pertimbangan utama berpartner dengan Lamborghini dan VR46 Racing Team, karena adanya tuntutan dari market (pasar) untuk terus melakukan development (pengembangan) produk yang inovatif agar tetap kompetitif dengan berbagai produk global lainnya.

Sejak 2001, jelas Sari, Pemerintah membuka pasar industri pelumas setelah sebelumnya hanya menggunakan produksi lokal. Dalam 10 tahun terakhir, gempuran produk pelumas global ke pasar Indonesia sangat agresif dan hanya Pertamina Lubricants produsen lokal yang mampu bertahan menghadapi gempuran produk impor tersebut.

"Kami berupaya mempertahankan posisi kami sebagai market leader di Tanah Air dengan pangsa pasar 35 persen, sehingga tiap tahun berusaha tumbuh di atas rata-rata industri," kata Sari.

Kalau pertumbuhan pasar rata-rata 4 persen pada 2023 lalu, maka penjualan produk Pertamina Lubricants tumbuh 6 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top