Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Denmark vs Belgia

Denmark Termotivasi Selamatkan Diri

Foto : CHRISTOF STACHE / JOHN THYS / AFP

Kasper Hjulmand/Roberto Martinez

A   A   A   Pengaturan Font

"Saya pribadi merasa berada pada posisi yang sulit. Kami seharusnya tidak kembali ke lapangan karena Denmark ditawari pilihan untuk menyelesaikan pertandingan itu pada hari Minggu sore," ujarnya.

Pada hari Selasa pelatih Hjulmand mengatakan Eriksen setiap hari melakukan kontak dengan anggota tim lainnya. Pemain Inter Milan itu berusaha untuk memotivasi teman-temannya sebelum mereka menghadapi Belgia yang merupakan tim peringkat teratas dunia.

Hjulmand mengatakan bahwa "tidak ada yang bisa menggantikan Christian". Meski demikian dia dan tim asuhannya akan berusaha memanfaatkan dukungan penonton tuan rumah di Stadion Parken. Denmark akan mendapat dukungan dari sekitar 25.000 suporter setelah negara Skandinavia itu melonggarkan pembatasan virus korona.

16.000 penggemar tuan rumah yang hadir untuk pertandingan Finlandia menciptakan keriuhan pada babak pertama saat Denmark menekan lawan. 'Roligans' (julukan suporter Denmark) akan bersuara lebih keras untuk menyemangati tim nasional mereka saat menghadapi Belgia.

Beberapa suporter telah melukis moral dengan cat semprot untuk menghormati bintang mereka yang absen (Eriksen) di sekitar kota Kopenhagen. "Pasti akan emosional. Tapi kami harus menggunakan emosi ini untuk pertandingan, dan bersiap-siap untuk bertarung," tandas Hjulmand.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : MSS
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top