Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Dendam di Derby Catalan

A   A   A   Pengaturan Font

BARCELONA - Pemimpin klasemen La Liga Barcelona akan menghadapi pertandingan sengit melawan klub tetangga sekota mereka Espanyol. Sementara pada laga lainnya, Sabtu (3/2), Atletico Madrid yang berada di urutan kedua menghadapi pertandingan sulit melawan Valencia.

Derby Catalan Minggu (4/2) adalah pertemuan ketiga dalam dua pekan antara Barca kontra Espanyol. Keduanya bentrok di perempat final Copa del Rey pada dua pertemuan sebelumnya.

Espanyol mengalahkan rival lokal mereka untuk pertama kalinya dalam sembilan tahun pada leg pertama. Namun Barcelona maju ke semifinal dengan memenangi leg kedua 2-0. Komentar pasca pertandingan dari duet Barca Sergio Busquets dan Gerard Pique memanaskan suasana jelang pertemuan ketiga akhir pekan ini.

Busquets mengkritik Espanyol karena perayaan yang terlalu bersemangat setelah pertandingan pertama. Sementara Pique mengolok-olok fans Espanyol dengan meenyebut mereka "Espanyol de Cornella" atau orang-orang pinggiran. Manajemen klub tersebut telah mengajukan keluhan resmi dari Espanyol, menuduh para pemain Barca menghasut kekerasan.

Pertandingan pertama di stadion RCDE Espanyol telah dimainkan dalam suasana yang panas. Kiper Barca Jasper Cillessen terkena objek yang dilemparkan pendukung tuan rumah.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top