Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sektor Pertanian | La Nina Tahun Ini Diprediksikan Relatif Sama dengan Tahun Lalu

Dampak La Nina Harus Diantisipasi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Untuk wereng yang perlu diperkuat perlakuan penggunaan pestisida yang sebaiknya tidak dilakukan pada usia tanaman di bawah 70 hari setelah tanam. Kedua lanjut Said, dari banyak penelitian diketahui bahwa penggunaan herbisida dan pestisida dapat menyebabkan kekebalan pada wereng.

Hal lainnya lanjut dia dengan melihat pola outbreak hama padi terutama wereng, terlihat adanya pola atau siklus lima tahunan. Outbreak pada 2010/ 2011 dan 2017/ 2018, dan bisa jadi tahun depan menjadi bagian siklusnya apalagi dengan situasi iklim basah.

Impornya juga tinggi Kecuali 2017, data luas serangan tidak sesuai realitas lapangan. "Ambil contoh kasus di Subang, Jawa Barat. Yang kena serangan hingga dua musim dan terjadi di lebih dari 3 kecamatan. Tapi di data Kementan hanya puluhan hektar," ucapnya.

Berdasarkan monitoring BMKG, kehadiran La Nina 2021/2022 diperkirakan berlangsung dengan intensitas lemah - sedang hingga Februari 2022. Didasarkan pada kejadian La Nina pada 2020, hasil kajian BMKG menunjukkan bahwa curah hujan meningkat pada November-Desember-Januari, terutama di wilayah Sumatra bagian selatan, Jawa, Bali hingga NTT, Kalimantan bagian selatan dan Sulawesi bagian selatan.

La Nina tahun ini diprediksikan relatif sama dan berdampak pada peningkatan curah hujan bulanan berkisar antara 20-70 persen di atas normalnya dan berpotensi memicu bencana hidrometeorologi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top