Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cuaca Buruk, Penerbangan ke Labuan Bajo Dialihkan ke Lombok

Foto : ANTARA/Kornelis Kaha

Ilusrasi: Maskapai penerbangan Garuda Indonesia (kanan) saat tiba di bandara Komodo, Labuan Bajo.

A   A   A   Pengaturan Font

Labuan Bajo - Satu penerbangan menuju Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), sempat dialihkan ke Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), karena cuaca buruk dan hujan lebat yang terjadi pada Selasa sore.

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Komodo Labuan Bajo Ceppy Triono di Labuan Bajo, Selasa, mengatakan hujan deras denganvisibilityatau jarak pandang hanya satu kilometer dan angin hingga 25 knot/jam yang membuat pesawat Garuda dan Super Air jet harus menunggu berputar atauholdingdi area sekitar bandara agar dapat mendarat.

"Tadi pesawat Super Air Jet memutuskan untukdivert(dialihkan) ke Bandara Lombok, tapi sekarang sudah terbang lagi dari Lombok ke Bandara Komodo Labuan Bajo," katanya.

Ia menjelaskan pesawat maskapai Garuda telah mendaratdi Bandara Komodo Labuan Bajo dengan aman, walaupun sempat mencoba mendarat hingga dua kali.

Sementara itu cuaca buruk melanda Kota Labuan Bajo selama dua hari terakhir, dengan angin kencang dan hujan deras terjadi pada Selasa sore.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top