Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Country Chair MDRT Indonesia: Berani Cover Covid-19, Polis Asuransi Jiwa Indonesia Diburu Nasabah Asing

Foto : Istimewa

Country Chair MDRT Indonesia, Dedy Setio (kiri) bersama Committee Chair of MDRT Day Indonesia 2022, Kennedy Sumarlie pada perhelatan MDRT day 2022 di Westin Hotel Jakarta, Kamis (28/7)

A   A   A   Pengaturan Font

Pada MDRT Day Indonesia kali ini menggelar seminar yang inspiratif dan selalu dinantikan oleh agen asuransi jiwa yang ingin berkembang menjadi agen bertaraf Internasional. Karena selain unsur entertainment, peserta dijamin akan mendapatkan insight berharga dari para pembicara yang tampil.

Kennedy menambahkan, dengan semakin terkendalinya pandemi, saat ini kita sedang memasuki masa post pandemic yang diharapkan akan membawa angin segar bagi industri asuransi jiwa khususnya, dan perekonomian nasional pada umumnya.

"Terobosan baru yang belum pernah kita alami ada di depan mata. New Normal baru dan digitalisasi memaksa regulator dan industri asuransi terus memperkuat fundamental industri baik dari sisi tata kelola, penguatan sumber daya manusia, peningkatan profesionalisme agen, demi pendalaman literasi dan penetrasi asuransi jiwa di masyarakat, dan peningkatan partisipasinya bagi perekonomian," kata Kennedy.

Tebar Kebaikan

Baca Juga :
Nasabah Bertambah

Kennedy menambahkan, dalam rangkaian MDRT Day Indonesia 2022, Committee MDRT Indonesia juga menginisiasi kegiatan charity dengan menebar kebaikan untuk kemanusiaan, yakni Bantu Air untuk Sumba. Menggandeng Yayasan Save The Children Indonesia, Committee MDRT Indonesia menggalang dana kemanusiaan untuk membantu mewujudkan sumber air bersih yang lebih dekat, dan melindungi hak anak-anak di Sumba-NTT untuk mendapatkan kesehatan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top