Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Core Estimasikan Ekonomi RI Kuartal I 2024 Tumbuh 4,9-5,1 Persen

Foto : ANTARA/M Baqir Idrus Alatas

Tangkapan virtual Research Director of Macroeconomics Center of Reform on Economics (Core) Indonesia Akbar Susanto dalam "Core Quarterly Review 2024: Tantangan Ekonomi di Tengah Transisi Pemerintahan" di Jakarta, Kamis (25/4).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Center of Reform on Economics (Core) Indonesia mengestimasikan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I 2024 mencapai sebesar 4,9-5,1 persen. Core Indonesia membuat hitung-hitungan. Estimasi ini artinya sudah lewat ya karena triwulan I berlangsung pada Januari-Maret, tetapi hitungannyaquick(cepat).

"Estimasi kami pada triwulan I tahun 2024, laju pertumbuhan ekonomi Indonesia mungkin sekitar 4,9-5,1 persen," kata Research Director of Macroeconomics Core Indonesia, Akbar Susanto dalam "CoreQuarterly Review 2024: Tantangan Ekonomi di Tengah Transisi Pemerintahan" secara virtual di Jakarta, Kamis (25/4).

Seperti dikutip dari Antara, Akbar mengatakan ada sejumlah pertimbangan mengapa pertumbuhan ekonomi kuartal I 2024 diperkirakan sebesar 4,9-5,1 persen.

Melihat dari faktor pendorong, penyelenggaraan pemilihan umum (pemilu) menjadi penyebab pertumbuhan ekonomi karena menggerakkan konsumsi rumah tangga hingga konsumsi lembaga nonprofit yang melayani rumah tangga (LNPRT).

Selain itu, tambah Akbar, juga Ramadan yang menjadi momentum masyarakat untuk melakukan perjalanan lebih banyak hingga belanja lebih melimpah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top