Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

CLS Tantang Singapore Slingers di Final ABL

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Pelatih BTN CLS Knights, Brian Rowsom mengatakan kelegaannya setelah timnya berhasil melaju ke babak final. Ia optimistis bisa mengalahkan Slingers dan keluar menjadi juara. "Kami akhirnya ke final. Kita bisa juara dan mengalahkan Slingers, asalkan kita bermain khususnya seperti pada babak kedua," kata Brian.

Menurut Brian, mereka memang tim bagus dan juga berpengalaman. Tapi jika seluruh pemain bermain secara tim seperti laga hari ini, dia yakin bakal menjadi juara.

"Saya yakin BTN CLS Knights Indonesia akan menjadi juara musim ini. Hari ini Douglas menjadi pemain terbaik kami. Tapi tidak hanya dia, kadang Maxie yang bermain bagus di pertandingan lainnya," ujarnya.

Kendati begitu, Brian mengaku kadang Wei Long dan kadang Brandon dan juga Arif Hidayat. Semua bisa berkontribusi dengan baik. "Satu lagi yang kalian harus catat, fans kami sangat luar biasa. Keluarga saya menyaksikan via streaming dan mereka ingin hadir menyaksikan langsung atmosfir "gila" para pendukung kami, " tutur pelatih asal Amerika Serikat tersebut.

Sementara, Managing Partner BTN CLS Knights Indonesia Christopher Tanuwidjaja, menjelaskan kemenangan ini menjadi hadiah bagi olaharaga basket Indonesia. Seluruh manajemen bertekad untuk membawa pulang tropi ABL ke tanah air. "Ini adalah hadiah kami untuk basket Indonesia. Namun kita harus selesaikan final terlebih dulu dan bawa pulang tropi itu kerumah kita," ucap Christopher. n jon/S-2
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top