Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

City Bidik Kemenangan ke-10 Beruntun

Foto : Oli SCARFF/AFP

City Kejar Perburuan Gelar Liga Inggris I Gelandang Manchester City, Bernardo Silva (kiri) berselebrasi setelah mencetak gol kedua saat pertandingan perempat final Liga ­Champions UEFA leg pertama antara Manchester City melawan Bayern Munchen di Stadion Etihad, ­Manchester, Inggris, Selasa (11/4). City berusaha menekan Arsenal dalam perburuan gelar Liga ­Inggris saat tim asuhan Pep Guardiola menargetkan kemenangan ke-10 berturut-turut. City ­menjamu Leicester di Etihad Stadium, Sabtu 16/4).

A   A   A   Pengaturan Font

Manchester United ingin selangkah lebih dekat ke Liga Champions musim depan saat melawat ke Nottingham ­Forest.

MANCHESTER - Manchester City berusaha menekan Arsenal dalam perburuan gelar Liga Inggris saat tim asuhan Pep Guardiola itu menargetkan kemenangan ke-10 berturut-turut. City menjamu Leicester di Etihad Stadium, Sabtu 16/4). Keunggulan enam poin Arsenal di puncak klasemen bisa berkurang setengahnya saat mereka mengunjungi West Ham hari Minggu.

Kedua pertandingan itu juga akan mempengaruhi persaingan menghindari degradasi dengan hanya enam poin yang memisahkan Leicester di urutan ke-19 dengan Wolves di urutan ke-13.

Aston Villa yang sedang dalam performa bagus memiliki kesempatan masuk ke persaingan empat besar ketika menjamu Newcastle yang berada di posisi ketiga di Villa Park. Manchester United juga ingin selangkah lebih dekat ke Liga Champions musim depan saat melawat ke Nottingham Forest.

Jelang pertemuan dengan Leicester, City sedang berada di puncak performa. Leicester terlihat seperti domba yang akan disembelih menjelang lawatan ke Etihad karena performa kontras kedua klub.

Dean Smith akan memimpin The Foxes untuk pertama kalinya setelah sembilan pertandingan tanpa kemenangan. Ini membuat mereka tergelincir ke posisi terbawah kedua di klasemen Liga Inggris.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top