Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cegah Warga AS Ubah Jam Dua Kali Setahun, Senat Setujui RUU "Sunshine Protection"

Foto : AFP/Johannes Eisele
A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON DC - Senat Amerika Serikat (AS) dengan suara bulat menyetujui langkah yang akan membuat waktu musim panas menjadi permanen pada tahun depan. Rancangan undang-undang (RUU) bipartisan yang disetujui pada Selasa (15/3) ini akan memastikan agar orang Amerika tidak lagi harus mengubah jam mereka dua kali dalam setahun.

Tetapi RUU ini masih harus disahkan DPR dan ditandatangani Presiden Joe Biden untuk menjadi undang-undang.

"Tidak perlu lagi ubah jam, lebih banyak waktu pada siang hari untuk dihabiskan seusai sekolah dan bekerja, dan semakin banyak senyum (yang tercipta). Ini yang kita dapatkan dengan Daylight Saving Time yang permanen," ujar Senator Partai Demokrat Ed Markey dari negara bagian Massachusetts, salah seorang penggagas RUU ini.

"Mengubah jam dua kali dalam setahun sudah ketinggalan jaman dan tidak perlu," tambah Senator Partai Republik Rick Scott dari Negara Bagian Florida.

"Saya sudah berulangkali mengatakan sebelumnya dan kembali saya sampaikan bahwa warga Amerika menginginkan lebih banyak sinar matahari dan lebih sedikit depresi. Orang-orang di negara ini, dari Seattle hingga Miami menginginkan RUU Sunshine Protection ini," ucap Senator Partai Demokrat Patty Murray dari Negara Bagian Washington.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top