Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cegah Kekerasan, Kanada Kucurkan Rp96,3 Miliar untuk Pemberdayaan Perempuan di Asean

Foto : ANTARA/Aria Cindyara

Tangkapan layar Kuasa Usaha Perutusan Kanada untuk Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (Asean), Vicky Singmin, dalam konferensi pers perayaan Hari Perempuan Internasional yang dipantau dari Jakarta, Selasa (8/3/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Singmin, pemberdayaan perempuan kian penting terutama di tengah situasi pandemi.

"Dampak Covid-19 telah meningkatkan risiko bagi perempuan dan anak perempuan dalam konteks yang rapuh dan terkena dampak konflik. Pandemi telah menyoroti kebutuhan kritis untuk terus memajukan kesetaraan gender, untuk mendukung kepemimpinan dan partisipasi perempuan untuk respons yang efektif dan komprehensif terhadap Covid-19, tetapi lebih luas lagi untuk memastikan stabilitas, perdamaian, dan kemakmuran," ujarnya.

Selain itu, Kanada juga telah mengucurkan lebih dari 170.000 dolar Kanada, atau Rp1,9 miliar melaluiprogram Canada Fund untuk Inisiatif Lokal (CFLI)tahun 2021 dalam berbagai proyek di seluruh Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Tujuannya adalahmengurangi kekerasan berbasis gender, meningkatkan partisipasi perempuan dalam aktivitas politik dan publik, dan memperluas keterlibatan perempuan dalam menyusun anggaran yang responsif dalam komunitas mereka.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top