Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Calon Deputi Gubernur BI, Dwi Pranoto Sebut Sinergi Percepat Pemulihan Ekonomi Indonesia

Foto : ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/hp/pri.

Arsip foto - Layar memampilkan logo Bank Indonesia (BI) di Jakarta, Kamis (17/6/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

"Berdasarkan pengalaman kami mengoordinasikan 46 kantor perwakilan Bank Indonesia se-nusantara, sinergi sangat krusial di sini dalam mengawal perekonomian," ujarnya.

Menurut dia, kekuatan dalam menyinergikan peran pusat dan daerah akan sangat strategis dalam membumikan kebijakan yang ditempuh sehingga transmisi kebijakan BI semakin kuat dan memberikan nilai tambah yang terus semakin meningkat.

"Dalam konteks yang lebih luas, kebijakan dalam balutan sinergi kita ini tidak hanya untuk pertumbuhan domestik yang lebih tinggi namun juga menjadi lebih inklusif dan terasa di seluruh lapisan masyarakat kita," tuturnya.

Bersama dengan semangat sinergi, ia menyakini penguatan kebijakan perlu terus dilakukan termasuk untuk kebijakan BI. BI perlu tetap berperan strategis dalam menjaga stabilitas makro ekonomi, sistem pembayaran dan sistem keuangan dalam rangka mengakselerasi pertumbuhan ekonomi menuju Indonesia maju.

Dwi mengatakan kebijakan yang ditempuh dengan dukungan inovasi yang kuat akan diarahkan untuk memperkuat ekonomi domestik. Kebijakan makro ekonomi perlu inovatif, terukur dan berdampak masif.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top