
Buruan, Gramedia Banting Harga Buku Mulai 5.000 Rupiah
Gramedia kembali menghadirkan event tahunan yang ditunggu- tunggu para pecinta buku dengan menggelar Buka Gudang. Acara yang ini berlangsung dari 1-31 Januari 2025 diadakan di Gramedia Matraman, Jakarta Timur.
Foto: Dok. GramediaJAKARTA - Gramedia kembali menghadirkan event tahunan yang ditunggu- tunggu para pecinta buku dengan menggelar Buka Gudang di Gramedia Matraman. Acara yang berlangsung selama satu bulan penuh, mulai dari 1-31 Januari 2025 ini menawarkan pengalaman berbelanja buku yang tak terlupakan dengan harga spesial dan berbagai program menarik.
“Buka Gudang Gramedia Matraman 2025 hadir sebagai bentuk komitmen kami dalam meningkatkan minat baca masyarakat dengan menyediakan akses buku berkualitas dengan harga terjangkau,” ujar Matheus Manasye Lenggu, General Manager Regional melalui keterangan tertulis pada hari Rabu
Buka Gudang menyediakan lebih dari 10.000 judul buku dari penerbit lokal hingga internasional dengan harga mulai dari 5.000 rupiah. Dalam event spesial ini, Gramedia Matraman menghadirkan program Raup Buku yang memberi kesempatan kepada pengunjung untuk mendapatkan koleksi buku impian mereka sebanyak-banyaknya dengan nilai yang sepadan bahkan lebih dari modal yang dikeluarkan.
Para pengunjung juga berkesempatan mendapatkan hadiah buku gratis dengan membuat konten kreatif tentang pengalaman mereka selama berbelanja di Buka Gudang Matraman. Keistimewaan lain yang ditawarkan adalah program Secret Books, di mana setiap pembelanjaan memberi kesempatan untuk mendapatkan buku-buku best seller pilihan yang akan memperkaya koleksi pribadi pengunjung.
Koleksi yang tersedia di Buka Gudang mencakup berbagai genre dan kategori, mulai dari fiksi, non-fiksi, buku anak-anak, hingga buku-buku referensi, baik dari penerbit lokal maupun internasional. Dengan lebih dari 10.000 judul yang ditawarkan, pengunjung memiliki pilihan yang sangat beragam untuk memenuhi kebutuhan membaca mereka.
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Peran TPAKD Sangat Penting, Solusi Inklusi Keuangan yang Merata di Daerah
- 4 Luar Biasa, Perusahaan Otomotif Vietnam, VinFast, Akan Bangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum hingga 100.000 Titik di Indonesia
- 5 Satu Peta Hutan, Menjaga Ekonomi Sawit dan Melestarikan Hutan
Berita Terkini
-
BNI Siapkan Uang Tunai Rp21T Periode Lebaran 2025, Layanan Perbankan Tetap Aman di Musim Liburan
-
Kalahkan Nets, Cavaliers Raih Kemenangan ke-15 Beruntun
-
Dukung Mudik Lancar, Pertamina Turunkan Harga Avtur, Diskon Tiket Pelita Air, Pelumas hingg Promo Hotel Patra Jasa
-
Atasi PSS Sleman, Persis Solo Menjauh dari Zona Degradasi
-
Jelang Lebaran, Dharma Wanita Kemenperin Gelar Bazar Belanja Murah