Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bunga Bangkai Setinggi 3,4 Meter Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Foto : ANTARA/HO-BRIN

Bunga bangkai setinggi 3,4 meter mekar di Kebun Raya Cibodas yang terletak di Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, Minggu (26/5/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Destri menjelaskan jika nanti ada masa tanaman bunga bangkai berada pada fase atau fenomena, dimana saat cadangan makanan terkumpul sangat banyak, tanaman itu akan berbunga dengan ketinggian yang lebih dari biasanya.

Tanaman yang memiliki bentuk perbungaan menjulang tinggi dengan tongkol atauspadiks yang dikelilingi oleh seludang bunga atauspatha yang saat mekar berwarna merah hati merupakan tanaman endemik Pulau Sumatra.

Bunga bangkai selain memiliki aroma yang khas seperti bau bangkai juga mempunyai perbungaan terbesar di dunia atau disebut sebagai the giant inflorescent in the world.

Tanaman itu memiliki masa berbunga empat tahun sekali dengan tiga fase pertumbuhan, yaitu fase vegetatif (berdaun), generatif (berbunga), dan fase dorman (istirahat).

Saat tanaman bunga bangkai berbunga, pengunjung hanya bisa menikmatinya selama tiga hingga lima hari. Hal tersebutyang menarik perhatian masyarakat untuk melihatnya.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top